Inilah 12 Cabang Olahraga di Olimpiade Paris 2024 yang Diikuti Atlet Indonesia
Indonesia mengirimkan sebanyak 29 orang atlet terbaik untuk berlaga di 12 cabang olahraga. Inilah cabang olahraga di Olimpiade Paris 2024 yang diikuti
Sejak dimulai pada 26 Juli lalu, Olimpiade Paris 2024 mencuri perhatian seluruh dunia. Mulai dari upacara pembukaan, hingga pertandingan yang berjalan setiap harinya selalu menarik untuk disimak. Terdapat 32 cabang olahraga di Olimpiade Paris 2024 dengan 329 nomor, termasuk panahan modern compound bow.
Olimpiade 2024 merupakan yang ke-33 kalinya digelar. Perancis sendiri sudah ketiga kalinya menjadi tuan rumah untuk ajang olahraga bergengsi tersebut. Tercatat sebanyak 182 negara ikut serta dalam olimpiade ini untuk memperebutkan medali dan gelar juara. Tentu Indonesia adalah salah satunya.
Cabang Olahraga di Olimpiade Paris 2024 yang Diikuti Indonesia
Diketahui Indonesia berhasil lolos dalam kualifikasi Olimpiade 2024 untuk beberapa cabang olahraga. Untuk beberapa cabang olahraga tersebut, Indonesia mengirimkan sebanyak 29 orang atlet terbaik untuk berlaga di 12 cabang olahraga. Inilah cabang olahraga di Olimpiade Paris 2024 yang diikuti atlet Indonesia.
1. Bulu Tangkis
Bulu tangkis di Indonesia tercatat meraih tiket terbanyak di ajang Olimpiade Paris 2024. Sebanyak 9 orang atlet bulu tangkis Indonesia telah berangkat ke Paris untuk berkompetisi. Dalam cabang olahraga bulu tangkis, terdapat nomor tunggal putra, tunggal putri, ganda putra, ganda putri, dan ganda campuran yang dipertandingkan.
2. Panahan
Indonesia juga mengikuti cabang olahraga panahan di Olimpiade Paris 2024. Jumlah atlet panahan dari Indonesia yang lolos ke ajang ini sebanyak 4 orang. Melalui cabang olahraga ini, Indonesia memiliki peluang besar untuk meraih medali.
3. Panjat Tebing
Atlet Indonesia dari cabang olahraga panjat tebing juga tak ketinggalan berlaga di Olimpiade 2024 di Paris. Cabang olahraga ini diwakili oleh 4 atlet yang terdiri dari 2 putra dan 2 putri. Keempatnya sudah menuai banyak prestasi di ajang nasional maupun internasional.
4. Angkat Besi
Cabang olahraga angkat besi termasuk salah satu andalan dari Indonesia untuk meraih emas di Olimpiade Paris 2024. Ada sebanyak 3 orang atlet dari cabang olahraga angkat besi yang bertarung memperebutkan gelar juara.
5. Renang
Renang juga termasuk cabang olahraga di Olimpiade Paris 2024 yang diikuti oleh perwakilan dari Indonesia. Tercatat ada dua orang atlet putra dan putri cabang olahraga renang dari Indonesia yang bergabung di ajang tersebut.
6. Senam Artistik
Untuk pertama kalinya dalam sejarah, Indonesia berhasil lolos kualifikasi di cabang olahraga senam artistik di ajang Olimpiade. Indonesia hanya mengirimkan 1 atlet saja sebagai perwakilannya di kompetisi ini.
7. Menembak
Indonesia juga mengirimkan wakil dari cabang olahraga menembak di Olimpiade Paris 2024. Atlet Indonesia yang berhasil lolos ke ajang ini merupakan seorang yang telah menduduki peringkat keempat final Asian Rifle atau Pistol Championship 2024.
8. Selancar Ombak
Selancar ombak termasuk cabang olahraga di Olimpiade Paris 2024 yang diikuti oleh atlet Indonesia. Atlet yang diberangkatkan dari cabang olahraga ini sebanyak satu orang yang sebelumnya sudah pernah berpartisipasi di Olimpiade Tokyo 2020.
9. Dayung
Olahraga dayung juga lolos dalam seleksi Olimpiade Paris kali ini. Indonesia memiliki satu wakil dari cabang olahraga ini yang merupakan atlet terbaik dan sudah berhasil meraih banyak prestasi di ajang-ajang sebelumnya.
10. Balap Sepeda
Balap sepeda Indonesia kembali lolos di kualifikasi Olimpiade Paris 2024 sejak 20 tahun terakhir. Tentu ini sebuah pencapaian yang sangat membanggakan dan selalu ditunggu-tunggu. Satu atlet balap sepeda dari Indonesia dikirimkan sebagai perwakilan.
11. Judo
Ajang Olimpiade Paris 2024 menandai kembalinya olahraga judo Indonesia setelah terakhir kali ikut serta pada Olimpiade 2012 lalu. Satu orang atlet dari cabang olahraga ini menjadi partisipan di ajang Olimpiade tahun ini.
12. Atletik
Cabang olahraga atletik dari Indonesia yang lolos kualifikasi Olimpiade Paris 2024 mengirimkan satu atlet. Atlet Indonesia tersebut tercatat sebagai pemegang rekor waktu tercepat di Asia Tenggara dengan 10.03 detik.
Itulah cabang olahraga di Olimpiade Paris 2024 yang diikuti oleh wakil dari Indonesia. Meski tidak di semua cabang olahraga yang diikuti, tercatat beberapa atlet perwakilan dari Indonesia telah berhasil membawa pulang medali. Pencapaian ter